TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Mazmur 40:9-10

Konteks
40:9 (40-10) Aku mengabarkan keadilan d  dalam jemaah e  yang besar; bahkan tidak kutahan bibirku, Engkau juga yang tahu, f  ya TUHAN. 40:10 (40-11) Keadilan tidaklah kusembunyikan dalam hatiku, kesetiaan-Mu g  dan keselamatan dari pada-Mu kubicarakan, kasih-Mu dan kebenaran-Mu tidak kudiamkan kepada jemaah h  yang besar.

Mazmur 71:15-16

Konteks
71:15 mulutku akan menceritakan v  keadilan-Mu w  dan keselamatan yang dari pada-Mu sepanjang hari, sebab aku tidak dapat menghitungnya. 71:16 Aku datang dengan keperkasaan-keperkasaan x  Tuhan ALLAH, hendak memasyhurkan hanya keadilan-Mu saja!

Amsal 28:1

Konteks
28:1 Orang fasik lari, w  walaupun tidak ada yang mengejarnya, x  tetapi orang benar merasa aman seperti singa y  muda.

Yesaya 42:4

Konteks
42:4 Ia sendiri tidak akan menjadi pudar dan tidak akan patah terkulai, sampai ia menegakkan hukum z  di bumi; segala pulau a  mengharapkan b  pengajarannya. c 

Yesaya 50:7-8

Konteks
50:7 Tetapi Tuhan ALLAH p  menolong q  aku; sebab itu aku tidak mendapat noda. Sebab itu aku meneguhkan hatiku seperti keteguhan gunung batu 1  r  karena aku tahu, bahwa aku tidak akan mendapat malu. s  50:8 Dia yang menyatakan aku benar t  telah dekat. u  Siapakah yang berani berbantah dengan aku? v  Marilah kita tampil bersama-sama! w  Siapakah lawanku berperkara? Biarlah ia mendekat kepadaku!

Matius 22:16

Konteks
22:16 Mereka menyuruh murid-murid mereka bersama-sama orang-orang Herodian w  bertanya kepada-Nya: "Guru, kami tahu, Engkau adalah seorang yang jujur dan dengan jujur mengajar jalan Allah dan Engkau tidak takut kepada siapapun juga, sebab Engkau tidak mencari muka.

Kisah Para Rasul 4:13

Konteks
4:13 Ketika sidang itu melihat keberanian Petrus dan Yohanes m  dan mengetahui, bahwa keduanya orang biasa n  yang tidak terpelajar, heranlah mereka; dan mereka mengenal keduanya sebagai pengikut Yesus. o 

Efesus 6:19-20

Konteks
6:19 juga untuk aku, m  supaya kepadaku, jika aku membuka mulutku, dikaruniakan perkataan yang benar, agar dengan keberanian n  aku memberitakan rahasia o  Injil, 6:20 yang kulayani sebagai utusan p  yang dipenjarakan. q  Berdoalah supaya dengan keberanian aku menyatakannya, sebagaimana seharusnya aku berbicara.

Filipi 1:14

Konteks
1:14 Dan kebanyakan saudara dalam Tuhan telah beroleh kepercayaan karena pemenjaraanku w  untuk bertambah berani berkata-kata tentang firman Allah dengan tidak takut. x 

Filipi 1:2

Konteks
1:2 Kasih karunia dan damai sejahtera dari Allah, Bapa kita, dan dari Tuhan Yesus Kristus f  menyertai kamu.

Titus 1:7-8

Konteks
1:7 Sebab sebagai pengatur s  rumah Allah seorang penilik jemaat 2  t  harus tidak bercacat 3 , tidak angkuh, bukan pemberang, bukan peminum, bukan pemarah, tidak serakah, u  1:8 melainkan suka memberi tumpangan, v  suka akan yang baik, w  bijaksana, adil, saleh, dapat menguasai diri x 
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[50:7]  1 Full Life : AKU MENEGUHKAN HATIKU SEPERTI KETEGUHAN GUNUNG BATU.

Nas : Yes 50:7

Karena Kristus tahu bahwa penderitaan dan kematian-Nya akan menghasilkan penebusan bagi semua orang yang percaya kepada-Nya, Ia "mengarahkan pandangan-Nya untuk pergi ke Yerusalem" (Luk 9:51).

[1:7]  2 Full Life : SEORANG PENILIK JEMAAT.

Nas : Tit 1:7

Istilah "penatua" (Yun. _presbuteros_, ayat Tit 1:5) dan "penilik" (Yun. _episkopos_, ayat Tit 1:7) merupakan istilah yang dapat dipertukartempatkan karena menunjuk kepada jabatan yang sama di dalam gereja. Istilah pertama menekankan kedewasaan rohani dan martabat yang diperlukan untuk jabatan itu, sedangkan yang kedua menekankan tugas mengawasi gereja sebagai seorang pelayan rumah Allah.

[1:7]  3 Full Life : HARUS TIDAK BERCACAT.

Nas : Tit 1:7

Allah menuntut standar moral yang tinggi untuk penilik gereja. Apabila pemimpinnya saja dapat dicela, maka dengan sendirinya gereja akan menyimpang dari kebenaran karena tidak ada teladan saleh untuk diikuti. Untuk keterangan selanjutnya

lihat art. SYARAT-SYARAT MORAL BAGI PENILIK JEMAAT.



TIP #17: Gunakan Pencarian Universal untuk mencari pasal, ayat, referensi, kata atau nomor strong. [SEMUA]
dibuat dalam 0.04 detik
dipersembahkan oleh YLSA